Kamis, 02 September 2021 Abstract Dengan mulai dilakukannya Pembelajaran Tatap Muka (PTM) Terbatas di sekolah-sekolah pada wilayah PPKM level 1 – 3, maka penerapan protokol kesehatan pun harus semakin ketat dilaksanakan. Selain dengan 3M (memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak), vaksinasi menjadi salah satu faktor penting untuk memastikan PTM terlaksana dengan aman. Oleh karena itu, pemberian vaksinasi kepada tenaga pendidik, pelajar dan masyarakat umum lainnya perlu dipercepat.Untuk memulihkan kecintaan siswa pada lingkungan sekolah siswa/I SMK IT AR-RISALAH melakukan vaksinasi yang pertama guna untuk mendapatkan pembelajaran secara normal atau tatap muka. Sumber Team OSIS SMK IT AR-RISALAH |
Beri Komentar